Rabu, 17 Juni 2009

Warisan

Amsal 13:22 : Orang baik meninggalkan warisan bagi anak cucunya, tetapi kekayaan orang berdosa disimpan bagi orang benar.

Bacaan hari ini : Amsal 13:9-22

9 Terang orang benar bercahaya gemilang, sedangkan pelita orang fasik padam.
10 Keangkuhan hanya menimbulkan pertengkaran, tetapi mereka yang mendengarkan nasihat mempunyai hikmat.
11 Harta yang cepat diperoleh akan berkurang, tetapi siapa mengumpulkan sedikit demi sedikit, menjadi kaya.
12 Harapan yang tertunda menyedihkan hati, tetapi keinginan yang terpenuhi adalah pohon kehidupan.
13 Siapa meremehkan firman, ia akan menanggung akibatnya, tetapi siapa taat kepada perintah, akan menerima balasan.
14 Ajaran orang bijak adalah sumber kehidupan, sehingga orang terhindar dari jerat-jerat maut.
15 Akal budi yang baik mendatangkan karunia, tetapi jalan pengkhianat-pengkhianat mencelakakan mereka.
16 Orang cerdik bertindak dengan pengetahuan, tetapi orang bebal membeberkan kebodohan.
17 Utusan orang fasik menjerumuskan orang ke dalam celaka, tetapi duta yang setia mendatangkan kesembuhan.
18 Kemiskinan dan cemooh menimpa orang yang mengabaikan didikan, tetapi siapa mengindahkan teguran, ia dihormati.
19 Keinginan yang terlaksana menyenangkan hati, menghindari kejahatan adalah kekejian bagi orang bebal.
20 Siapa bergaul dengan orang bijak menjadi bijak, tetapi siapa berteman dengan orang bebal menjadi malang.
21 Orang berdosa dikejar oleh malapetaka, tetapi Ia membalas orang benar dengan kebahagiaan.
22 Orang baik meninggalkan warisan bagi anak cucunya, tetapi kekayaan orang berdosa disimpan bagi orang benar.

Ada beberapa orang di kantor yang sangat saya kagumi. Semuanya atasan saya yang sudah berkarya selama dua puluh tahun lebih. Dua di antaranya satu divisi dengan saya sehingga sangat saya kenal. Bekerja selama itu, wawasan dan pengetahuannya pun menjadi demikian luas. Mulai zaman mesin IBM, sampai zaman CoreTM 2 Duo. Urusan pernaskahan sampai percetakan sudah ngelotok dalam dirinya.

Semua itu saya rasakan hanya dalam hitungan kurang dari empat bulan, terutama ketika ia mendampingi saya menjadi pemeriksa akhir buku pertama yang saya kerjakan. Ia tidak segan untuk membagikan wawasan dan pengetahuannya kepada staf junior sekalipun. Idealisme yang sesuai visi dan misi perusahaan, kontribusi, dedikasi, semua itu terlihat ada pada mereka.

Ketika melihat nama-nama mereka pada halaman kolofon (halaman copyright) berikut kualitas kerja mereka, saya merasa dilecut untuk bertanya: semampu apa saya mengikuti jejak mereka? Mampukah saya memberikan kontribusi yang berharga bagi perusahaan? Bagi saya, idealisme, kontribusi dan dedikasi untuk terus berkarya merupakan warisan terbesar dari seniorsekaligus atasan kepada saya. Sadar tidak sadar, keberadaan kita di kantor bisa menjadi berharga ketika kita bisa mewariskan hal-hal positif sebagaimana atasan saya itu. Dari sinilah kita bisa bersinar sebagai seorang Kristen.

Apa yang hendak dan sudah Anda wariskan di kantor Anda?

Apakah Anda diberkati oleh artikel di atas? Anda ingin mengalaminya? Ikuti doa di bawah ini :

Tuhan Yesus, aku menyadari bahwa aku seorang berdosa yang tidak bisa menyelamatkan diriku sendiri. Aku membutuhkan Engkau. Aku mengakui bahwa aku telah berdosa terhadap Engkau. Saat ini aku minta agar darah-Mu menghapuskan segala kesalahanku. Hari ini aku mengundang Engkau, Tuhan Yesus, mari masuk ke dalam hatiku. Aku menerima Engkau sebagai Tuhan dan Juru Selamat satu-satunya dalam hidupku. Aku percaya bahwa Engkau Yesus adalah Tuhan yang telah mati dan bangkit untuk menyelamatkan dan memulihkanku. Terima kasih Tuhan, di dalam nama Tuhan Yesus Kristus aku berdoa. Amin!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar